Iklan

Minggu, 29 Oktober 2023

Belajar Pulau Urang

 


Tour atau jalan-jalan itu merupakan hal yang seru menurut kebanyakan orang. Tetapi ada satu hal yang membuat lebih seru dari pada hal tersebut, apakah itu?. Adalah tempat yang baru sekali kita kunjungi.

Jumat, 20 Oktober 2023. Keluarga besar SMKN 2 Pangkalpinang mengadakan kegiatan Study tour ke Yogyakarta- Surabaya- Jakarta. Dengan awal ragu untuk mengikuti kegiatan tersebut, akhirnya kesampaian juga untuk mengikuti. Rute perjalanan kali ini mungkin perjalanan terpajang yang pernah saya rasakan. Kurang lebih ribuan kilo meter dengan melintasi 3 pulau sekaligus dalam satu pekan lebih.

Perjalanan di mulai dari rute SMKN 2 Pangkalpinang, menjelang sore hari. Dengan tergesa-gesa menunju sekolah, membawa pakaian ganti selama satu pekan. 3 jam sebelum matahari terbenam kami mengawali perjalanan dengan berdoa dan selanjutnya menaiki bus yang di sediakan. 

Dengan bismillah kami mengawali perjalanan menuju rute utama kami yaitu pelabuhan Tanjung Kalien, Muntok. Dengan jarak tempuh kurang lebih 130 KM, dan waktu perjalanan 3-4 jam. Sesampai di sana kami bergegas menuju ke kapal Agar tidak ketinggalan kapal, kapal kali ini yang kami naikin merupakan kapan Fery. Kapal merupakan hal yang pertama saya naikin dalam seumur hidup saya. Awal nya pusing dan akhirnya terbiasa dengan keadaan di atas kapal. Perjalanan di tempuh kurang lebih 5-6 jam menunju Pelabuhan Tanjung Api-api Palembang. 

Dini hari kami sampai di pelabuhan Tanjung Api-Api Palembang, yang perjalanan yang kami tempuh masih panjang. Di lanjutkan dengan perjalanan menuju pelabuhan Bakauheni Lampung. Di pertengahan jalan kami berhenti untuk  solat subuh dan ber rehat sejenak di titik kilometer 306 B, Masjid Al Hikmah. 

Perjalanan di lanjutkan. Dengan wajah tega dan heran kali pertama Melihat sebuah jalan tol selamat seumur hidup. Yang pada awal nya hanya melihat pada berita di TV, dengan penuh keheranan dan lainnya. Akhirnya dengan heran saya dan rombongan lainnya melanjutkan perjalanan menuju rute selanjutnya.  

Mata hari menyingsing ke atas langit, tanda mulai waktu siang hari. Kami rombongan sampai di Pelabuhan Bakauheni Lampung. Dengan rasa semangat menuju pulau Jawa kami menghabiskan waktu selama 3 jam perjalanan menuju Jawa. Sesampai di pulau Jawa tepatnya di pelabuhan Tanjung Merak. Kami melanjutkan perjalanan menuju ibukota negara Republik Indonesia DKI Jakarta. Di dalam perjalanan seluas mata memandang banyak sekali hamparan rerumputan dan persawahan yang membentang dari sepanjang jalan. 

Sesampai di DKI Jakarta berapa kaget nya gedung yang bisa nya saya liat hanya sampai 20 tingkat sekarang saya melihat gedung yang lebih dari 50 tingkat di seluruh DKI Jakarta yang tak bisa saya hitung satu persatu di karenakan banyak sekali gedung yang megah. Yang menarik perhatian saya pada saat melintas di kota Jakarta adalah taman anggrek yang pada saat malam hari LCD projektor 3D yang menyala dan memancarkan cahaya warna warni yang indah 

Melanjutkan perjalanan kembali kami menuju ke Daerah Istimewa Yogjakarta dengan jarak tempuh kurang lebih 12 jam perjalanan.  Di sela waktu perjalanan ada saja yang membuat saya terheran-heran melihat nya. Dan untuk pertanyaan yang terbenak dalam angan-angan gimana sih cara orang dari daerah satu ke daerah lainnya untuk pergi tanpa harus melewati tol menggunakan motor?. Rupanya di bawah jalan tol tersimpan jalan lalu lintas biasa guna mempermudah kegiatan masyarakat di bawah jalan tol.

Sesampai di daerah Klaten, Jawa Tengah. Pada waktu subuh kami bersinggah di sebuah masjid yaitu Masjid Agung Al Aqsha dan merupakan masjid pertama yang saya baru temui menggunakan sebuah lif di dalam nya. Masjid yang megah ini dapat menampung ribuan jamaah dan memiliki 3 lantai masjid. 

Sesampai di Yogyakarta, kami menuju rute ke Candi Prambanan. Sebuah batu yang di susun dan di ukir yang membentuk sebuah patung dan menara itulah candi.  Sport bersejarah kali ini merupakan suatu hal atau tempat yang pertama kali saya temui dan saya rasakan. 


Di kawasan candi Prambanan memiliki banyak sekali keberagaman dari bentuk candi nya sendiri. Salah satu candi yang terbesar adalah candi yang berada tepat di tengah dari segala candi yang ada. Di dalam nya terdapat yang namanya stupa atau patung dewa yang merupakan tempat salah satu pemujaan. 

Perjalanan di lanjutkan Ke daerah atau kawasan Malioboro. Sebuah daerah yang di kenal sebagai daerah yang padat sekali dan merupakan pasar besar di daerah Yogyakarta. Kami bersama rombongan menginap satu malam di kawasan wisata Malioboro, Yogyakarta.  Dengan rasa bingung saya dan beberapa teman mengelilingi Malioboro dengan jarak tempuh sekitar 4 jam. Dari lokasi penginapan menuju ke penginapan lagi. 

Di saat waktu setengah perjalanan hal atau barang yang di jual sama dan setiap toko selalu menjual barang yang sama dengan beberapa varian harga nya.  Kita Jogja bisa di sebut kota atau daerah yang classic dengan bentuk bangunan yang masih realistis dan banyak sekali gambar gambar di sekitar dan coretan yang sengaja tidak di hapus.  

Usai perjalanan di Yogyakarta kami bersama rombongan lanjut menuju kita Surabaya. Dengan jarak tempuh yang masih lumayan. Dengan demikian kami melanjutkan perjalanan menuju kita Surabaya. Sesampai di Surabaya kami berhenti di berbagai destinasi wisata sebelum pergi menuju hotel. Di antara Monumen kapal selam dan patung Sura dan Baya. 

Dengan kata lain Surabaya merupakan suatu kota yang besar dan ramai. Di Surabaya dapat kita jumpai setiap kali apa bila ada orang yang parkir sembarangan di bahu jalan dan di angkat mobilnya dan di kenakan sanksi. Di Surabaya kami dan rombongan menginap selama dua hari. Di malam pertama saya bersama teman sekamar pergi untuk berkeliling di daerah seputaran Diponegoro hingga kaki terasa sudah tidak sanggup. Dengan lelah kamu pulang dan perjalanan di lanjutkan esok hari.

Pagi hari nya kami dan rombongan berkunjung ke salah satu industri terbesar di Indonesia yaitu PT. PAL Indonesia yang merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang industri kapal laut, selam, kapal perang dan banyak lainnya. Kami bersyukur dapat masuk dan langsung melihat pabrik dan kantor di dalam yang mungkin mustahil jika di rasakan orang lain. Di karenakan sistem di PT. PAL Indonesia sangat ketat tidak sembarang orang bisa masuk kedalam.

Di dalam PT. PAL Indonesia terdapat sebuah sekolah Dengan nama SMK Teknik PAL Surabaya. Bentuk dari sekolah tersebut merupakan sekolah Permesinan hingga pengelasan dan ada juga di bidang industri TKJ. Dengan simbolis dan pusat keunggulan nya adalah Teknik Pengelasan. Di sini saya bertemu teman baru yang awal bisa saya panggil Zaky. Iya adalah salah satu jurnalis yang ada di SMK TEKNIK PAL Surabaya, dan kebetulan juga dia adalah Ketua OSIS dari sekolah tersebut. Saya bersyukur bisa bertemu dengan teman baru yang bisa kita bersama melakukan sharing dan lainnya. 

Malaju dari Tempat tersebut kami berhenti di SMK N 5 Surabaya yang di mana ada kegiatan lomba kompetensi siswa Nasional seluruh Indonesia. Dari sekolah tercinta ada enam perwakilan untuk provinsi Bangka Belitung. Dari semuanya ada 20an lebih cabang lomba yang di adakan yang paling keren adalah lomba otomotif mobil. Dengan meriah dan mengasah otak para peserta dengan di iringi berbagai lagu di setiap alurnya. 

Sore dan di lanjutkan malam hingga besok hari. Kami semua melanjutkan perjalanan di rute terakhir di daerah Jawa Timur yaitu Malang di sana kami pergi ke destinasi wisata memetik buah apel. Buah apel merupakan ciri khas yang Biasa ada di Malang. Apel ibu merupakan apel yang payah dan susah untuk di cari di mana-mana. 

Perjalanan telah usai di lanjutkan perjalanan kembali menuju kota jakarta. Dengan jarang tempuh ratusan kilo meter dalam satu malam. Dengan mengimpikan ingin solat sekali di masjid Istiqlal Jakarta. Mungkin adalah hal yang mustahil. Tetapi dengan bentuk sungguh-sungguh. Tak di sangka hari menunjukan waktu solat Jumat. Dengan wajah bersyukur Alhamdulillah bisa solat di masjid terbesar di Indonesia ini. Yang awal nya bisa melihat iklan di tv saja, dan sekarang dapat melihat langsung. 

Di lanjutkan dengan perjalanan menuju Monas yang merupakan sebuah tempat dan destinasi terakhir untuk filed trip tahun ini. Tak banyak untuk di jelaskan. Tapi banyak sekali tempat wisata, dan tempat budaya yang tidak bisa di jelaskan satu persatu. Perjalanan pulang pun di tempuh dan akhirnya pada tanggal 28 Oktober 2023, malam hari semua Alhamdulillah tiba di SMKN 2 Pangkalpinang. 

Perjalanan kali ini merupakan hal yang memberikan sebuah wawasan yang luas.  Tidak tau bagaimana sebuah ilmu yang kita peroleh itu bermanfaat itu caranya dengan melakukan apa, tapi yakin lah sebuah ilmu yang kita peroleh agar bisa bermanfaat adalah dengan cara membagikan nya kepada orang lain.

Jakarta, 28 Oktober 2023
Penulis


Gusti Rinaldy

Dokumentasi foto :






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ucapan Seorang Guru

  Di selah-selah UAS dikampus hari ini, Diri ku duduk di dalam pepustakaan. Melihat tanggal di hp ku menunjukan tanggal 25 November tepat ta...